Babinsa Desa Cipagalo Bersama Pemeritah Kecaman dan Desa Kerja Bakti Bersih Sampah

Kab. Bandung, - Serma Abdul Muid, Babinsa Desa Cipagalo dari Koramil 2407/Dayeuhkolot, melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan sampah bersama dengan pemerintahan Kecamatan, Pemerintah Desa, dan warga di RW 05 Desa Cipagalo, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung, pada hari Senin, 11 Agustus 2025.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, antara lain Camat Bojongsoang Kankan Taufik Barnawan S.Ip, Kasi Pembangunan Kecamatan Ibu Dewi, Sekcam Al Azhar S.Sos, Kades Cipagalo H. Asep Sobari, Babinsa Cipagalo Serma Abdul Muid, perwakilan dari BBBS Kabupaten Bandung, para Ketua RW dari RW 01, 02, 06, 07, dan 11 Desa Cipagalo, Linmas Desa Cipagalo, serta masyarakat Desa Cipagalo.

 

Dalam kegiatan tersebut, Serma Abdul Muid menyampaikan bahwa kerja bakti ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan yang positif dan bermanfaat. “Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab kita bersama. Dengan lingkungan yang bersih, kita akan terhindar dari berbagai penyakit dan hidup lebih nyaman,” ujarnya.

 

Camat Bojongsoang, Kankan Taufik Barnawan S.Ip, juga menyampaikan apresiasinya atas inisiatif yang dilakukan oleh Babinsa dan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat. “Kegiatan seperti ini sangat penting untuk terus digalakkan. Sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat adalah kunci keberhasilan pembangunan di daerah kita,” katanya.

 

Kegiatan kerja bakti ini berjalan dengan lancar dan aman, menunjukkan tingginya kesadaran dan semangat gotong royong masyarakat Desa Cipagalo dalam menjaga kebersihan lingkungan. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kabupaten Bandung untuk terus menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan. (Pen)